Resep rainbow cake memang menjadi idola baru bagi para pecinta kue. Kue ini mendadak menjadi populer dan banyak digemari. Banyak yang tertarik dan ingin mencoba kue berlapis-lapis ini. Warna yang menarik seperti pelangi dan rasa yang khas membuat kue ini semakin banyak diminati.
Resep Rainbow Cake
Untuk membuat kue ini memang gampang-gampang susah. Namun jika Anda memiliki hobi memasak, pasti tidak akan menemukan kesulitan yang berarti. Langsung saja berikut ini resep rainbow cake yang dikutip dari female.kompas.com.
Bahan Cake:- 5 btr telur ayam
- 250 gr gula pasir
- 1 sdm TBM
- 250 gr tepung terigu dan ½ sdt baking powder dicampur rata
- 75 gr margarin dicairkan
- 100 ml air jeruk lemon
- 6 buah loyang persegi ukuran 20 x 20, dialasi kertas roti dan diolesi margarin
- 100 gr merry whip (mentega putih)
- 200 gr cream cheese, campur semua bahan olesan
- 3 sdm susu kental manis
- dimikser hingga tercampur rata
- Kocok telur, TBM, dan gula dengan mikser sampai putih dan kental, angkat mikser.
- Masukkan campuran tepung dan baking powder, aduk rata dengan spatula.
- Masukkan margarin cair dan air jeruk lemon, aduk rata.
- Bagi adonan menjadi enam bagian, beri masing-masing warna merah, jingga, kuning, hijau, biru, dan ungu (warna pelangi).
- Masukkan setiap adonan yang telah diwarnai ke setiap loyang, panggang selama ± 20 menit, angkat, biarkan agak dingin, keluarkan dari cetakan.
- Setiap cake diberi olesan cream, lalu susun dari lapisan paling bawah warna ungu, biru, hijau, kuning, jingga, dan paling atas warna merah. Untuk bagian paling atas olesi dengan cream agak tebal.
- Rapikan dengan memotong pinggiran cake menggunakan pisau, lalu hiasi atasnya sesuai selera, bisa dengan manisan gula atau bisa dengan potongan buah segar
- Hidangkan
Rainbow cake diatas dapat dibuat menjadi 24 potong, setiap satu potong mengandung 182 kalori. Tertarik? Langsung saja coba dirumah resep rainbow cake diatas.